PENTINGNYA PERHATIAN DAN KONSENTRASI DALAM MENUNJANG PENAMPILAN ATLET
-
Published: May 27, 2016
-
Page: 89-102
Abstract
Perhatian dan konsentrasi berperan penting terhadap penampilan seorang atlet dan saling berkesinambungan. Atlet harus berkonsentrasi dan memberikan perhatian secara penuh pada pertandingan tanpanya atlet akan mengalami kesulitan dalam menunjukan penampilan terbaiknya. Atlet harus memberikan perhatiannya terhadap stimulus-stimulus untuk ditindaklanjuti atau diabaikan. Pada kondisi penting kehilangan konsentrasi sekejap saja dapat mempengaruhi penampilan dan berpengaruh terhadap hasil pertandingan. Perhatian merupakan kemampuan untuk fokus pada petunjuk-petunjuk yang tepat pada saat melakukan aktivitas olahraga. Konsentrasi merupakan kemampuan atlet untuk memusatkan perhatiannya pada kondisi lingkungan yang relevan. Atlet yang bisa memberikan perhatian dapat melakukan konsentrasi.Perhatian dan konsentrasi dipengaruhi oleh berberapa faktor yaitu faktor internal berupa memikirkan kejadian yang telah terjadi, memikirkan kejadian yang akan datang, merasa tertekan (chocking), kelebihan dalam menganalisis mekanisme tubuh, kelelahan dan kurangnya motivasi dan faktor eksternal berupa adanya gangguan visual, gangguan audio dan lawan bertanding. Konsentrasi dapat ditingkatkan dengan mengatur pernafasan, menggunakan stimulasi pada saat latihan, menggunakan kata-kata isyarat, dan membentuk kebiasaan bertanding.
- perhatian
- konsentrasi
- penampilan atlet