HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN TENDANGAN SEPAKBOLA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang hubungan antara kecepatan dan kekuatan otot tungkai sebagai dua variabel bebas terhadap kemampuan tendangan sepakbola sebagai variabel terikat. Penelitian ini dilakukan pada Tim Sepakbola Universitas Negeri Padang (PS-UNP). Pelaksanaan penelitian berdasarkan analisis korelasi dengan taraf signifikan alpha 0,05. Pengambilan sampel dengan cara total sampling mengingat jumlah populasi yang relatif kecil. Pengambilan data kecepatan menggunakan tes lari jarak 50 yard, untuk data kekuatan otot tungkai memakai peralatan leg extention, sedangkan kemampuan tendangan sepakbola menggunakan Sepak Jauh. Pengujian hipotesis penelitian dengan menggunakan teknik analisis korelasi dan analisis korelasi ganda, menyimpulkan bahwa ketiga hipotesis yang diajukan ditolak. Dengan demikian, (1) terdapat hubungan antara kecepatan dengan kemampuan tendangan sepakbola, karena r yang didapat 0,87 dengan memberi kontribusi 76%, (2) terdapat hubungan yang berarti antara kekuatan otot tungkai dengan kemampuan tendangan sepakbola, karena r yang dihasilkan 0,49 dengan memberi kontribusi 27%, (3) kecepatan  secara bersama-sama dengan kekuatan otot tungkai mempunyai hubungan yang berarti dengan kemampuan tendangan sepakbola, karena r yang dihasilkan sebesar 0,68 dan memberi kontribusi sebesar 99%. Temuan penelitian ini adalah kecepatan, kekuatan otot tungkai, secara bersama-sama antara kecepatan dan kekuatan otot tungkai mempunyai hubungan yang berarti dengan kemampuan tendangan sepakbola.

How to Cite
S, A. (2017). HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN TENDANGAN SEPAKBOLA. Jurnal Performa Olahraga, 2(01), 1–12. https://doi.org/10.24036/jpo61019