PROFIL KONDISI FISIK MAHASISWA FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur sejauh mana perbedaan kemampuan kondisi fisik yang dimiliki oleh mahasiswa yang masuk seleksi Bidik Misi/PMDK dengan mahasiswa masuk seleksi SBMPTN, Reguler Mandiri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian quasi ekperimen bersifat deskriptif. Populasi yang digunakan untuk penelitian ini adalah seluruh mahasiswa yang diterima pada  tahun  ajaran  2016/2017  baik  masuk  lewat  jalur  bidikmisi/PMDK mapun masuk jalur SBMPTN/SNMPTN. Sementara itu sampel penelitian diambil dengan teknik porpusif random sampling. Terdapat hasil bahwa keadaan kondisi fisik mahasiswa dengan jalur masuk Bidik Misi/PMDK dengan SBMPTN/SNMPTN tidak terlalu berbeda, di mana untuk tes push up mahasiswa dengan jalur masuk SBMPTN/SNMPTN lebih baik dari pada mahasiswa dengan jalur masuk Bidik Misi/PMDK.

Keywords
  • Kondisi fisik, bidik misi, PMDK, SBMPTN, SNMPTN
How to Cite
Aziz, I., & Donie, D. (2017). PROFIL KONDISI FISIK MAHASISWA FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG. Jurnal Performa Olahraga, 2(02), 132–142. https://doi.org/10.24036/jpo52019